oleh

Kuatkan Ekonomi Kreatif, Pemkab Ponorogo Gelar Pekan Kreatif

Pembukaan Pekan Kreatif Ponorogo
Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko saat membuka Pekan Kreatif Ponorogo

cakrawala7.com – Event kreatif yang disediakan untuk para pelaku ekonomi kreatif kembali digelar Pemkab Ponorogo. Kali ini melalui Pekan Kreatif Ponorogo (PKP) yang digelar 24 – 28 Oktober 2023 di Alun-alun Ponorogo.

Dibuka Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko, (24/10), Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disbudparpora) Judha Slamet Sarwo Edi mengatakan PKP melibatkan 32 pelaku ekraf. Mulai dari kuliner, kriya, fashion, pertunjukan, hingga film.

“Selama 5 hari penyelenggaraan ada pelaku ekraf kuliner, fashion, kriya. Juga ada pertunjukan musik, kesenian tradisional, dan exebisi film,” ujar Judha.

Pekan Kreatif Ponorogo
Bupati Ponorogo ketika meninjau stan ekraf

Sementara itu, Sugiri Sancoko mengatakan Pemkab Ponorogo memang sedang giat-giatnya menyelenggarakan event kreatif. Tujuannya tidak lain untuk menumbuhkan dan menguatkan ekosistem ekonomi kreatif di Kota Reog.

“Ini ikhtiar kami menumbuhkan ekonomi, setiap ada event pasti menjadi kincir ekonomi, akan ada spending, akan ada sektor kreatif yang muncul,” ucap Sugiri Sancoko.

Ekosistem ekraf ini jugalah yang ia harapkan dapat memperkuat ekosistem pariwisata yang sedang dibangun Pemkab.

“Mudah-mudahan ekosistem ekraf bisa kuat dan menyokong pariwisata kita,” ucapnya.

Jadwal Pekan Kreatif Ponorogo

  1. Pameran dan Bazar Ekonomi Kreatif : 24 – 28 Oktober 2023.

  2. Penampilan musik dan seni pertunjukan : 24 – 28 Oktober 2023.

  3. Kenduri gethuk dan jajanan pasar : 24 Oktober 2023.

  4. Festival gerabah Ponoragan : 25 Oktober 2023.

  5. Ponorogo film exhibition : 26 Oktober 2023.

  6. Kopi Ponoragan : 27 Oktober 2023.

  7. Grand Final Kakang Senduk : 23 Oktober 2023.

Komentar

Leave a Reply

News Feed