cakrawala7.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ponorogo menerima Bendera Merah Putih dan Bendera Pataka KPU dari Kabupaten Trenggalek. Kedua bendera tersebut diserahkan secara simbolis dari Ketua KPU Kabupaten Trenggalek kepada Ketua KPU Kabupaten Ponorogo diatas kesenian “gajah gajahan”. Kamis, 13 Juli 2023
Seperti diketahui, serah terima bendera Pataka KPU tersebut (12/07/23) yang didampingi sebanyak 18 bendera partai peserta pemilu disambut dengan berbagai kesenian reyog serta gajah gajahan didepan kantor KPU jalan Soekarno – Hatta Ponorogo.
Munajat, Ketua KPU Kabupaten Ponorogo menjelaskan bahwa Provinsi Jawa Timur masuk dalam jalur 4.
“Setelah dilepas dari Kalimantan menuju Jawa Timur lalu menuju ke Kabupaten Probolinggo, Pasuruan , Malang, Blitar, Kediri, Tulungagung dan kemudian Trenggalek,” ungkapnya.
“Setelah sampai di Ponorogo nanti selama 6 hari lalu menuju ke Kabupaten Pacitan. Rencananya, selama 6 hari disini (Ponorogo) nanti akan kita kirab bendera pataka tersebut ke berbagai kecamatan. Kita manfaatkan juga jalan protokol kota seperti Jalan Hos Cokroaminoto dan Jalan baru saat moment car free day,” pungkasnya.
Sementara itu Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko atau yang akrab di panggil dengan sebutan “Kang Giri” berharap bahwa kirab kali ini tidak hanya sekedar seremonial atau tradisi. Tetapi lebih kepada komitmen bersama untuk bagaimana mewujudkan pemilu yang aman, damai, jujur dan adil.
“Sudah tidak waktunya untuk jualan uang. (money politic) Tetapi jualan kebaikan untuk pemilu lebih baik serta bersama sama mewujudkan pemilu yang aman serta damai.
Kirab pemilu kali ini diikuti oleh ribuan anggota PPS dan KPPS diseluruh wilayah Kabupaten Ponorogo.(*)
Komentar