oleh

Pemkab dan DPRD Ponorogo Godok Raperda Investasi Penanaman Modal, Ciptakan Iklim Investasi Kondusif

Wakil Bupati Ponorogo Lisdyarita saat menyampaikan tanggapan eksekutif terhadap pandangan umum fraksi-fraksi di gedung DPRD Ponorogo.

cakrawala7.com – Untuk mewujudkan iklim investasi yang kondusif dalam rangka mendorong pertumbuhan ekonomi, menciptakan lapangan kerja, serta pembangunan ekonomi kerakyatan, eksekutif dan legislatif Ponorogo menggodok raperda Penyelengaraan Penanaman Modal.

Wakil Bupati Bunda Lisdyarita saat menyampaikan tanggapan eksekutif atas pandum Fraksi-fraksi DPRD Ponorogo, Senin (13/5), menyampaikan Raperda PPM itu dihadirkan untuk mendorong tersusunnya dan terlaksananya kebijakan dasar pengembangan penanaman modal jangka panjang.

Dengan itu diharapkan terwujud penanaman modal yang berkesinambungan di segala sektor serta melembaga dan terintegrasi pada segala lini.

Dengan langkah tersebut diyakini akan memberikan perlindungan kepada seluruh pihak dan tercipta peningkatan iklim investasi yang kondusif.

“Dengan raperda ini diharapkan ada pengendalian pelaksanaan penanaman modal sehingga tercipta ketertiban, harmonisasi, dan keseimbangan dalam pelaksanaan penanaman modal,” papar Bunda Lisdyarita.

Selain itu, jelas Bunda Lisdyarita, perda PPM juga ditujukan untuk meningkatkan kapasitas pemda dalam melakukan promosi dan pelayanan penanaman modal.

“Sehingga dapat terselenggara penanaman modal yang handal dan profesional,” imbuhnya.

lanjutnya, Perda PPM juga bakal mendorong tersedianya data, sistem informasi penanaman modal secara elektronik yang berkualitas dengan data up to date, akurat, informasi yang relevan, tepat waktu, lengkap, dan mudah diakses dan digunakan oleh user.

Juga meningkatkan sarana dan prasarana pendukung penanaman modal.

“Tentunya ditujukan juga untuk memberdayakan masyarakat UMKM dalam rangka penanaman modal,” tandasnya. (lis)

Komentar

Leave a Reply

News Feed