oleh

Pedagang dan Masyarakat Ponorogo Minta Gelaran Pasar Malam Diperpanjang, Begini Tanggapan Kang Bupati Sugiri Sancoko

Gelaran Pasar Malam di Alun-Alun Ponorogo Diperpanjang hingga Sepekan kedepan

cakrawala7.com – Masa gelaran pasar malam di Alun-alun Ponorogo belum berakhir, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo memutuskan memperpanjang hingga sepekan ke depan.

“Seharusnya berakhir kemarin, kami  putuskan perpanjang sepekan ke depan, hingga 6 Mei 2023,” ujar Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko.
Senin, 1 Mei 2023.

Kang Giri, sapaan akrab Sugiri Sancoko menjelaskan, bahwa latar belakangnya adalah menerima aspirasi dari berbagai kalangan. Mulai dari pedagang dan pemudik yang masih di Ponorogo.

“Mereka minta diperpanjang, mereka masih ingin merasakan pasar malam yang hanya ada saat lebaran dan bulan Suro saja,” katanya.

Maka, kata Kang Giri, kami merespons itu tidak keberatan. Masa gelaran pasar malam diperpanjang hingga 6 Mei 2023 mendatang.

“Saya beri kelonggaran sampai tanggal 6 Mei 2023, agar ekonomi tumbuh. Luar biasa kalau ramai,” tambahnya.

Kang Giri pun menerangkan, itu Pendapatan Asli Daerah (PAD) belum dikalkulasi secara keseluruhan. Tetapi jika melihat parkir, sudah panjang hingga di perempatan Tambakbayan.

“Jumlah retribusi dugaan saya mencapai Rp 300 juta. Parkir mestinya banyak, kalau tidak banyak itu ada apa-apa. Apakah bocor ataukah tidak ditarik parkir,” pungkasnya.

Sekedar diketahui, kerinduan warga Ponorogo dan pemudik yang balik ke Bumi Reog terhadap Pasar Malam Ponorogo saat lebaran akan terobati.

Pihak Pemkab Ponorogo akan memperpanjang gelaran pasar rakyat tersebut yang semula berakhir tanggal 30 April akan diperpanjang hingga 6 Mei 2023. (ay)

Komentar

Leave a Reply

News Feed