oleh

Ponorogo Masih PPKM Level 4, Beberapa Ruas Jalan Kembali Ditutup

 

Ruas jalan Jendral Sudirman Kembali Ditutup mulai pukul 21. 00 oleh petugas Polres Ponorogo. ( foto 08/09/2021 ) malam.

CAKRAWALA7.COM – Kabupaten Ponorogo masih menjadi salah satu dari dua Kabupaten di Jawa Timur yang masih menerapkan PPKM level 4. Bersama Kabupaten Magetan, Kabupaten Ponorogo harus menerapkan PPKM level 4 hingga 13 September 2021.

Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko mengatakan, masih tingginya angka kematian warga akibat Covid-19 menjadi penyebab utama daerahnya masih harus menerapkan PPKM level 4.  ( Rabu, 8 September 2021 )

Padahal dari aspek keterisian BOR ( bad Occupancy Rete  ) dan penambangan kasus positif sudah banyak melandai.

” Kematian (warga akibat Covid-19) masih cukup tinggi, rata rata per hari masih lima hingga enam orang. Sedangkan parameter level tiga harus dibawah lima (angka kematiannya ),” ujar Kang Giri sapaan akrab Sugiri Sancoko.

Untuk menekan jumlah kasus kematian warga akibat Covid-19, Kang Giri sudah mengumpulkan direktur rumah sakit negri maupun swasta yang merawat pasien Corona.

Para pimpinan rumah sakit diminta membantu Pemkab Ponorogo bagaimana cara menekan angka kematian warga akibat Covid-19.

“Saya sudah kumpulkan dirut rsu negeri maupun swasta agar membantu mengurangi angka kematian. Mati memang takdir Tuhan. tetapi berupaya adalah wajib hukumnya dan kita wajib mengurangi dengan berbagai cara.” ujar Kang Giri.

Berharap, dalam pekan ini angka kematian terus menurun, sehingga Kabupaten Ponorogo dapat turun ke level tiga. Apalagi Presiden Jokowi meminta Pemkab Ponorogo untuk bekerja keras menurunkan kasus kematian warga akibat Covid-19.

” Semoga dalam Minggu ini seperti amanat Presiden Joko Widodo kami bisa menurunkan ke level tiga bahkan dapat masuk ke level dua. Kami akan bekerja keras dengan seluruh pihak terkait agar semua bisa selesai, sehingga kami kembali ke level tiga.” ujar Sugiri. (nas)

Komentar

Leave a Reply

News Feed