oleh

Dinas Pendidikan Ponorogo Gelar Wawasan Kebangsaan Tangkal Faham Radikal

 

Wawasan Kebangsaan yang digelar Dinas Pendidikan Kabupaten Ponorogo menghadirkan KH, Marzuki Mustamar sebagai Narasumber. (23/03/22)

CAKRAWALA7.COM – Untuk menangkal bahaya faham radikal, Pemerintah Daerah melalui Dinas Pendidikan Kabupaten Ponorogo menggelar Wawasan Kebangsaan yang di ikuti oleh seluruh penilik, pengawas dan kepala sekolah se-Kabupaten Ponorogo (23/03/22) yang di selenggarakan di Gedung PGRI Kabupaten Ponorogo. Kamis, 24 Maret 2022.

Sebagai narasumber kegiatan Wawasan Kebangsaan adalah KH. Marzuki Mustamar Ketua PWNU Jawa Timur dan di hadiri oleh Bupati Ponorogo serta Kepala Kemenag Kabupaten Ponorogo.

Dalam sambutanya, KH, Marzuki Mustamar mengakatan bahwa dewasa ini banyak kelompok yang mengatasnamakan agama yang berpotensi memecah belah NKRI dan bertentangan dengan Idiologi Pancasila.

“Akhir akhir ini banyak kelompok yang mengatasnakan agama yang berbahaya sehingga dapat memecah belah persatuan dan kesatuan NKRI. Karena di negara kita terdiri dari berbagai suku, terdapat banyak agama.”ungkapnya.

Hal ini akan berbahaya jika kelompok radikal yang mengatakan agama ini dapat masuk menjadi suatu faham Idiologi terutama bagi para pejabat negara, tenaga guru dan pendidik.”

“Maka dari itu sangat penting di adakannya kegiatan seperti ini (wawasan kebangsaan) sehingga faham radikal yang bertentangan dengan Pancasila sebagai ideologi negara tidak akan terancam kedaulatannya.”tegasnya.

Sementara itu. kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ponorogo Nur Hadi Hanuri menambahkan bahwa kegiatan ini (wawasan kebangsaan) akan di lakukan secara terus menerus.

“Kegiatan ini, akan terus kita lakukan secara terus menerus, sehingga kita semua akan memiliki rasa cinta terhadap NKRI. Karena faham apapun yang menentang nilai nilai dasar dari UUD-45 adalah suatu kesalahan besar. Karena dewasa ini banyak kelompok yang mengatasnamakan agama dapat memecah belah persatuan dan kesatuan Negara Republik Indonesia.”terangnya.

Diharapkan dengan di adakannya wawasan kebangsaan bagi para penilik sekolah dan pengawas serta kepala sekolah di seluruh wilayah kabupaten Ponorogo akan dapat di teruskan kepada para Guru dan siswa sebagai generasi penerus bangsa. (ay)

Komentar

Leave a Reply

News Feed